Pengelolaan Dana Zakat dalam Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat untuk Mengurangi Kemiskinan (Studi Kasus pada Lembaga Inisiatif Zakat Indonesia)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengelolaan dana zakat dalam konteks pemberdayaan ekonomi masyarakat dan efektifitas pengelolaan dana zakat untuk mengurangi kemiskinan. Zakat sebagai instrumen keuangan dalam agama islam, memiliki potensi yang sangat besar dalam mendukung kesejahteraan sosial dan ekonomi, khususnya bagi masyarakat yang kurang mampu. Pengelolaan zakat yang baik dan tepat sasaran dapat membantu menciptakan kemandirian ekonomi serta meningkatkan kualitas hidup masyarakat miskin. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan analisis data dari Badan Pusat Statistik (BPS). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa data kemiskinan di Condet yang merupakan bagian dari Jakarta Timur, menunjukkan bahwa persentase penduduk miskin mencapai 4,09% per November 2024. Namun, dalam sepuluh tahun terakhir angka kemiskinan di Jakarta Timur menunjukkan tren peningkatan dari 3,24% menjadi 4,09% total penduduk miskin. Hasil penelitian ini juga menunjukkan bahwa efektif tidak hanya memberikan bantuan finansial, tetapi juga menciptakan program pemberdayaan yang berkelanjutan. Transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan dana zakat juga menjadi kunci dalam membangun kepercayaan masyarakat terhadap lembaga zakat. Dengan demikian, penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi positif bagi pengembangan pengelolaan dana zakat yang lebih baik serta menjadi referensi bagi lembaga-lembaga zakat lainnya dalam upaya pemberdayaan ekonomi masyarakat untuk mengurangi kemiskinan.
Keywords
Pengelolaan Dana Zakat; Pemberdayaan Ekonomi; Kemiskinan;
Full Text:
PDFReferences
sergfds
DOI: http://dx.doi.org/10.29300/ba.v10i1.6956
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Indexed by :




