Peran Ayah dalam Pembentukan Karakter Anak

Muzai Yanatul Arifah

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan peran ayah dalam pembentukan karakter anak. Peran Ayah menurut Harmaini ayah memiliki peran penting dalam keluarga berbeda dengan ibu ayah memiliki peran utama dalam memberikan perlindungan dan rasa aman bagi keluarga dan terutama anak. Metode penelitian menggunakan studi literature dengan menganalisis 20 jurnal sebagai data primer. Analisis data dengan beberapa tahapan, tahap pertama menentukan tema, tahap kedua menyeleksi artikel jurnal yang relevan dengan tema dan sesuai dengan tenggat waktu artikel (10 tahun terakhir), tahap ketiga prosesĀ  review artikel jurnal, tahap keempat pengkategorisasian dan tahap kelima penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Meskipun ibu sering kali lebih dominan dalam pengasuhan, keterlibatan ayah terbukti memiliki dampak yang signifikan dalam pembentukan identitas dan karakter anak. Ayah berperan sebagai teman yang memberi rasa aman, penyedia nafkah, pendidik, serta teladan dalam nilai moral dan perilaku sosial. Selain itu, peran ayah dalam memantau dan memberi arahan dalam interaksi sosial anak juga sangat penting. Penelitian ini mengidentifikasi perbedaan peran ayah dan ibu, dan bagaimana kedua peran tersebut saling melengkapi dalam mendukung perkembangan anak secara menyeluruh. Keterlibatan ayah dalam pengasuhan dapat meningkatkan keterampilan sosial, kesejahteraan emosional, dan kognitif anak, yang berkontribusi pada pembentukan karakter yang kuat dan seimbang. Faktor-faktor seperti kondisi sosial ekonomi dan budaya juga memengaruhi cara ayah berperan dalam pengasuhan. Penelitian ini diharapkan mampu meneliti hal yang lebih mendalam terkait tema peran ayah pada aspek psikologi perkembangan.

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.29300/istisyfa.v3i2.6229

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2025 Muzai Yanatul Arifah

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.